Minggu, 11 Desember 2011

Honeycomb Hanya Caplok 1% Pasar Perangkat Android



Saat pertama kali diluncurkan, gaung Android 3.0 Honeycomb dikatakan merupakan OS terbaik Google yang dikhususkan untuk tablet. Rupanya meski sejumlah manufaktur perangkat elektronik memproduksi tablet Honeycomb, tetap saja tidak membuat perubahan yang berarti, bahkan dikalangan Android sendiri.
Chitika, salah satu jarignan periklanan yang cukup terkenal telah mempelajari versi mana dari Android yang memiliki pengaruh terbesar dari pertumbuhannya secara keseluruhan. Hasil studi tersebut menemukan kalau Android 2.3 Gingerbread lah yang berperan besar dengan 65% pangsa pasar, sementara 28% masih terbatas di versi Froyo. Sisanya diraih oleh os Android versi sebelumnya yang tidak begitu banyak meraih persentase, dan bahkan Honeycomb paling terpuruk dengan hanya meraih 1% saja.


Setidaknya dari gambaran chitika ini dapat memberi contoh perangkat apa saja yang sebenarnya digunakan di dalam dunia nyata. Untuk saat ini banyak konsumen yang masih belum jenuh dengan iPad, Apple telah berhasil menjual 11.1 juta unit iPad di kuartal terakhir. Pengguna BlackBerry, Windows Phone, dan Android juga sempat dikabarkan masih mengincar iPad.
Sampai kapan era iPad akan berahir? Google jelas berharap Ice Cream Sandwich dapat mengubahnya di tahun 2012. Mari kita lihat saja nanti.
via intomobile, chitika

0 comments:

Posting Komentar