Jumat, 13 Juli 2012

Galaxy S III Muncul dalam Balutan Warna Merah Garnet

 

Anda ingin membeli Galaxy S III? Ya, kali ini bagi anda yang kurang suka dengan warna putih atau biru pebble dari flagship Android ini ditawarkan warna baru. Diketahui bahwa AT&T telah mengumumkan kehadiran warna baru yaitu warna merah garnet. Warna baru ini akan bisa diperoleh melalui sistem pre-order pada 15 Juli mendatang dan diperkirakan akan dirilis pada 29 juli mendatang.

Mengenai harga? Tenang, harga yang ditawarkan masih sama, yaitu $199.99 untuk versi 16GB dan $249.99 untuk versi 32GB. Sayangnya saat ini diketahui hanya ditawarkan oleh operator AT&T. Untuk pengguna di Indonesia, tampaknya harus menunggu informasi selanjutnya.

androidandme

0 comments:

Posting Komentar