Minggu, 11 Desember 2011

HTC Merge Bawa Kejutan Natal, Beli 1 Gratis 2


Sebuah keajaiban muncul menjelang Natal tahun 2011 ini. Sebuah smartphone bernama HTC Merge yang lama dilupakan karena tidak muncul secara resmi setelah beberapa kali bocorannya muncul di tahun 2010 lalu telah muncul tiba-tiba untuk memulai debutnya di saat liburan Natal nanti.
HTC Merge pertama kali muncul bocorannya ketika tercantum di daftar inventori Verizon bulan Agustus 210 lalu. Setelah itu gambarnya muncul sebulan kemudian dengan tampilan aplikasi pencarian Bing, bukan Google sebagaimana handset Android lain. Smartphoen yang juga disebut HTC Lexicon ini kemudian muncul dalam tes Quadrant Benchmark dengan skor 1497, di atas skor Nexus One yang juga memakai Android 2.2 Froyo. Setelah itu perangkat ini kemudian menghilang pada saat diharapkan kehadirannya pada bulan November 2010 lalu di Amerika Serikat dan baru muncul di bulan April 2011 lalu lewat operator regional Alltel dan US Cellular di bulan Juni 2011 lalu.
HTC Merge bukanlah smartphone kelas atas untuk saat ini namun masih layak digunakan. Di dalamnya terpasang prosesor Qualcomm MSM7630 800 MHz dengan RAM 512MB. Layar sentuhnya berukuran 3,8 inci dengan resolusi 480 x 800 piksel, didukung antarmuka HTC Sense yang berjalan di atas Android 2.2. Di bagian belakang terdapat kamera 5MP yang bisa merekam video 720p. Terdapat juga memori internal 2GB yang bisa diekspansi lewat slot kartu microSD. Untuk mendukung fungsi pengetikan, HTC Merge juga dilengkpai papan ketik QWERTY geser samping (sliding).
HTC Merge menjadi menarik untuk saat ini karena telah muncul di iklan untuk persiapan liburan Natal, bersama beberapa smartphone lain yang dijajar berbentuk piramid dengan HTC Merge bersama varian berada di bagian paling dasar. Dalam iklan ini HTC Merge ditawarkan dengan harga spesial yaitu hanya 50 dolar dengan mengikat kontrak 2 tahun, plus bonus 2 handset gratis sehingga pembeli HTC Merge akan memperoleh 2 handset ini sekaligus.


via phonearena

0 comments:

Posting Komentar